Agenda Komunitas: Bogor Book Party

BPP

Dewasa ini, entah sedang terjadi fenomena-peristiwa apa di Indonesia (Jabodetabek khususnya), gairah (katakanlah anak-anak muda) membaca dan berdiskusi di ruang-ruang terbuka, seperti Taman-Kota, ruang ekspresi, dan sebagainya, mulai marak terjadi di berbagai Kota-kota, sebagaimana terjadi di Kota Bogor.

Hadir dan mengalir riungan Bogor Book Party, yang mendesain metode perkumpulan penyuka buku atau yang hobi membaca untuk berkumpul bersama di suatu tempat terbuka yang telah ditentukan. Prosesinya menarik, setelah membaca secara masing-masing, akan ada serangkaian berdiskusi bersama sebagai prosesi input-uotputnya, sebagai proses pertukaran bahan bacaannya masing-masing.

Kali ini, Bogor Book Party (BPP), pada edisi ramadhan, membikin tajuk NGABUBUREAD YUK! yang bertempat di Bogor Creative Center (BCC), pada hari Minggu, 17 Maret 2024 – dari jam 14.30 sampai 17.00 WIB.

Tim BPP akan mengadakanserangkaian kegiatan, antara lain:

  1. Reading and chill (14.30-15.10)
  2. Sholat ashar (15.10-15.30)
  3. Sharing Time (15.30-16.50)
  4. Closing & Foto Bersama (16.50-17.00)

Buat saudara sekalian yang mau buka puasa bareng Tim BPP, mereka sangat terbuka, dan menyilakan untuk bergabung di BCC, sesuai prosedur waktu yang telah disediakan. Dan sedikit catatan: Tim BPP menghimbau saudara sekalian yang hendak ikut riungan untuk membawa makanan dan minuman masing-masing, untuk menu buka puasanya.